Tumpatan Sementara

shape image

Tumpatan Sementara

 

  • Definisi

    Material retorasi sementara pada kavitas gigi diantara kunjungan pada perawatan endodontik.

    Indikasi: Prosedur endodontik yang memerlukan kunjungan berulang. Tumpatan sementara dipasang sampai kunjungan berikutnya.

  • Kriteria

    • Dapat mencegah masuknya bakteri ke saluran akar dengan membentuk dan mempertahankan kerapatan yang baik.
    • Cukup kuat untuk menahan tekanan oklusal
    • Solubilitas rendah dan tidak mudah aus agar dapat bertahan dalam periode waktu yang cukup lama
    • mudah diletakkan di dan dikeluarkan→ batas jelash
  • Kegunaan

    Gigi dapat melanjutkan fungsinya

    Operator tetap mempuyai akses saluran akar yg adekuat

    Pasien dapat mempertahankan OH disekeliling gigi yg dipreparasi, terhadap plak dan debris

  • Sifat Ideal

    Menurut Anusaviceadalah:

    • Mempunyai estetik yg memuaskan diarea estetis.
    • Mempunyai batas jelas dengan struktur gigi sehingga memudahkan untuk dilepas saat kunjungan berikut
    • Mempunyai perlekatan dengan struktur gigi
    • Mudah dimanipulasi
    • Murah
    • Mempunyai kekuatan tensile yg baik pada ketebalan yg minimum
    • Mempunyai stabilitas dimensi yg baik
    • Dapat mengembalikan kontur gigi sehingga dapat mempertahankan space
    • Memiliki tolerasi terhadap area lembab misalkan daerah subgingival
    • Dapat melekat pada stainless steel bila menggunakan band
    • Tahan lama
    • Hanya butuh praparasi gigi minimal

Bahan

  • Zinc Phosphate Cement

    Diperkenalkan oleh Pierce pd th 1879, dan sukses digunakan sebagai provisional restoration dan lutting agents.

    Namun saat ini penggunaannya menurun karena keunggulan modifikasi semen lain.

    solubilitas, compressive strength

  • Zinc polycarboxylate cement

    Polycarboxylate cements diperkenalkan oleh Smith th 1968.

    Semen ini mempunyai kekuatan dan sifat manipulatif yg sebanding dg semen Zinc phosphate namun lebih tidak iritatif.

    Kelebihannya adalah pada kualitas adhesivenya. Namun semen ini tidak populer di kalangan endodontist sehingga jarang diproduksi.

  • Zinc oxide- Calcium Sulphate Preparations

    (containing putties

    • Cavit
    • Cavidentin,
    • Coltosol
  • Zinc Oxide and Eugenol (ZOE)

    • ZOE adalah tumpatan sementara yang paling sering digunakan.
    • ZOE telah berkembang dari semen zinc oxy-chloride dg komposisi powder: 75% zinc oxide dan 25% pulverized glass atau silika dan liquid: zinc chloride dan sedikit boraks.
    • Waktu setting ZOE lambat dan seringkali shrinkage. Dahulu, zinc-oxide powder biasa dicampur dengan creosote dan oil of cloves. Sekarang, liquid digantikan dengan eugenol.
    • Ex.: Dentemp dan Kalsogen Plus (a ZOE based material that lacks reinforcement).
  • Reinforced Zinc Oxide Eugenol Cement

    Kalzinol adalah semen berbahan dasar ZOE diperkuat (reinforced) dg 2% polystyrene polymer untuk melipatgandakan compressive strength.

    • Menggunakan teknik elektrokimia untuk menguji kebocoran mikro, Lime dkk melaporkan bahwa semen ini memiliki kerapatan yang lebih baik dibandingkan dengan Cavit-W dan hampir setara dengan glass-ionomer cement.
    • IRM (Intermediate Restorative Material) adalah semen ZOE reinforced dengan polymethyl methacrylate. Reinforcement membuat restorasi memiliki compressive strength, abrasion resistance and hardness yang lebih baik, penggunaan IRM adl sebagai tumpatan sementara hingga 1 tahun dengan rasio powder dan liquid.
    • Tumpatan sementara ZOE, termasuk IRM, memiliki resistensi terhadap penetrasi bakteri selama perawatan endodontik terutama jika digunakan dengan rasio powder dan liquid yang rendah.
  • Glass Ionomer Cement

    • Mekanisme adesi GIC membuat kerapatan atau sealant yang baik.

    • Karakteristik

      antibakteri. Daya antibakteri GIC disebabkan oleh pelepasan fluoride, pH rendah dan ada/tidaknya partikel-partikel tertentu seperti strontium dan zinc di beberapa semen.

      • Karena alasan di atas maka GIC dapat dikategorikan sebagai TERM (temporary endodontic restorative material) dan dapat juga digunakan pada kasus yang membutuhkan tumpatan sementara dalam jangka waktu yang lama. Harga, kecepatan setting dan sulitnya membedakan GIC dari struktur gigi disekitarnya merupakan kelemahannya.
  • Pemilihan

    Berdasar restorasi permanen

    • Komposit

      setelah prosedur endodontik selesai maka tumpatan sementara

      • Kontraindikasi
        • eugenol (menghambat polimerisasi resin komposit)
      • Kompatibel
        • GIC atau zinc polycarboxylate
        • Hal ini dapat diaplikasikan pada gigi anterior dimana resin komposit menjadi pilihan utama.
  • Penambahan

    Gigi yang dirawat endodontik lebih mudah fraktur karena sejumlah struktur gigi dihilangkan untuk mendapatkan akses ke ruang pulpa sehingga melemahkan gigi.

    • Penempatan copper atau orthodontic band dapat digunakan untuk memperkuat gigi dan membantu gigi menahan tekan mastikasi serta dapat digunakan untuk pemasangan klem rubberdam.

Post a Comment

© Copyright 2019 DENTSIVE: materi dan soal kedokteran gigi

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now