Rasionalisasi Pemilihan Bahan untuk Gigi Tiruan Cekat

shape image

Rasionalisasi Pemilihan Bahan untuk Gigi Tiruan Cekat

  • Tujuan Pembuatan protesa

    • Untuk merestorasi gigi yang rusak
    • Mencegah perluasan karies
    • melindungi struktur gigi yang lemah atau pada gigi yang anomaly
    • Memperbaiki estetik
    • Sebagai support pada gigi tiruan cekat
  • Faktor pemilihan Bahan Restorasi/ Protesa

    • Usia

      (px dg usia lebih muda → material yg lebih kuat spt. mahkota logam)

    • Beban oklusal

      (pada daerah dg beban oklusal yang berat → FVC)

    • Struktur gigi yang tersisa

      (mis. pada gigi dengan kerusakan yang minimal → desain partial veneer crown)

    • Oral Hygiene

      (px dg index karies tinggi → material yg dapat melepaskan bhn fluoride)

    • Viscositas saliva

      saliva berpengaruh terhadap retensi

    • Gigi antagonis

      (restorasi yang berlawanan gigi asli membutuhkan material yang lebih kuat)

  • Konsep desain dan preparasi gigi

    • Material plastic
      • Membutuhkan preparasi gigi yang jauh lebih sedikit,
      • keberhasilan perawatannya terbatas karena kekuatan bahan kurang baik, misalnya bahan resin
    • Cast metal (Logam tuang)
      • Kuat,
      • kerapatan dan akhiran restorasi sangat baik sehingga sering digunakan
    • Metal ceramic (Porcelen fused to metal/ PFM/ porselen taut logam)
      • Material ini membutuhkan preparasi/ pengurangan struktur gigi yang banyak.
      • Batas antara metalceramic yang terlihat sangat mengurangi estetik→ margin restorasi diletakkan dibawah margin gingiva/ subgingiva → sering menimbulkan masalah pada jaringan periodontal
    • Resin veneer
      • Banyak digunakan sebelum adanya bahan porselen.
      • Saat ini bahan methacrylate diganti dengan BisGMA untuk meningkatkan kekuatan & ketahan terhadap keausan material /bahan
    • Fiber reinforced resin
      • Merupakan tipe dari fiber reinforced indirect composite
      • Kerapatan dan akhiran restorasi baik & sangat estetik
    • Complete ceramic
      • Estetik paling baik.
      • Akhiran marginal kurang baik material rapuh karena regangan elastis rendah.
      • Sekarang digunakan alumina & zirconia (bahan pengisi yang memiliki kekuatan yang tinggi)

Jenis Bahan

  • ALL METAL FIXED PARTIAL DENTURES (FPD)

    • Definisi

      • Disebut juga Completed Cast Crown/ Full Cast Crown/ mahkota selubung penuh
      • Merupakan restorasi gigi tiruan cekat yang dibuat mengunakan bahan metal / logam
      • Merupakan restorasi pilihan pada keadaan dimana dibutuhkan retensi dan ketahanan (resistensi) yang maksimal
    • Indikasi

      • Kerusakan koronal yang luas yang diakibatkan oleh karies atau trauma

      • Pada mahkota klinis yang pendek, atau pada keadaan di mana terjadi pergerakkan beban yang tinggi sehingga perlu diantisipasi,

        • misalnya pada retainer gigi tiruan cekat dengan rentang panjang (long span),
        • sehingga dibutuhkan retensi tambahan berupa groove/ dovetail
      • Pada gigi yang dirawat endodontik.

        Kekuatannya yang tinggi dapat mengkompensasi kehilangan struktur gigi yang diakibatkan lesi karies,restorasi sebelumnya & akses dari perawatan endodontik

      • Support dari removable partial denture (RPD)

    • Kontraindikasi

      • Jika tujuan perawatan dapat dipenuhi dengan restorasi yang lebih konservatif/ restorasi dengan pengurangan struktur gigi yang minimal
      • Jika terdapat kebutuhan estetik, misalnya pada gigi anterior
    • Keuntungan

      • Memiliki retensi yang lebih besar daripada mahkota 7/8 atau mahkota ¾

      • Memiliki kekuatan dan daya tahan maksimum dibandingkan restorasi lainnya

      • Memungkinkan operator untuk memodifikasi kontur aksial gigi

        (misalnya pada kondisi gigi yang miring meskipun rekonturisasi tetap harus memperhatikan kondisi jaringan periodontal)

      • Memungkinkannya dilakukan modifikasi oklusal yang mudah,

        yang seringkali sulit dilakukan pada restorasi yang lebih konservatif misalnya jika diperlukan perbaikan bidang oklusi misalnya pada gigi yang supra posisi atau jika diperlukan perbaikan bidang oklusi

    • Kerugian

      • Karena pengurangan struktur gigi yang luas/ banyak dapat menimbulkan efek buruk pada jaringan pulpa dan periodonsium.
      • Tidak estetik
    • Summary Chart

      Untitled

  • METAL-CERAMIC FIXED PARTIAL DENTURES (FPD)

    • Definisi

      • Disebut juga Porcelen fused to metal, mahkota porselen tautan logam
      • Mahkota logam dilapisi bahan ceramic pada permukaan luar dari restorasi, yang menyatu menyerupai gigi asli. Perluasan veneer dapat bervariasi
        • Bahan logam terikat dengan porselen secara kimia, mekanis dan ionic
        • Salah satu restorasi cekat yang paling banyak digunakan dalam praktik kedokteran gigi
    • Dua macam

      • tipe 1

        bahan metal dilapisi ceramic/porselen disemua permukaan,

      • tipe 2

        hanya bagian bukal dan lingual saja yang dilapisi porselen

        • ( tipe 2 disebut juga porcelen facing/ porcelen veneer)

        kanan: facing porcelen

        kanan: facing porcelen

    • Indikasi

      Tipe indikasi serupa dengan all metal FPD

      • Pada gigi yang membutuhkan “complete coverage “, dan terdapat kebutuhkan estetik misalnya pada gigi anterior.

        (Jika pertimbangan estetik menjadi yang terpenting, mahkota all ceramic memiliki keunggulan jika dibandingkan metal-ceramic, tetapi lebih tahan lama jika dibandingkan mahkota all ceramic.)

        Untitled

      • Gigi dengan kerusakan yang parah

        • akibat karies, trauma, atau restorasi sebelumnya yang menghalangi penggunaan restorasi yang lebih konservatif.
        • Kebutuhan akan retensi dan kekuatan yang lebih superior.
      • Kebutuhan untuk rekonturing permukaan aksial atau mengkoreksi malinklinasi yang kecil

      • Dalam batas tertentu restorasi ini juga bisa digunakan untuk mengoreksi bidang oklusal.

    • Kontraindikasi

      • Pasien dengan karies aktif atau penyakit periodontal yang tidak dirawat
      • Pada pasien muda dengan ruang pulpa besar, karena resiko tinggi terpaparnya jaringan pulpa
      • Restorasi metal-ceramic tidak dipertimbangkan jika terdapat restorasi yang lebih konservatif, kecuali jika terdapat kebutuhan retensi maksimal misalnya pada FPD rentang panjang (long span).
    • Keuntungan

      • Kombinasi dari kekuatan restorasi all metal dengan estetik mahkota all ceramic
      • Retensi & resistensi baik karena semua dinding aksial dipreparasi
      • Memungkinkan kemudahan koreksi bentuk bidang aksial
    • Kerugian

      • Preparasi membutuhkan pengurangan struktur gigi yang banyak untuk memberikan ruang yang cukup bagi bahan restorasi
        • untuk tempat logam dan porselen (2 bahan) → preparasi pada struktur gigi menjadi salah satu yang kurang konservatif
        • Porselen membutuhkan lapisan dengan ketebalan minimum yang cukup agar dapat menyamarkan warna logam yang lebih gelap dan dapat memberikan tampilan seperti gigi asli (estetik)
      • Untuk mencapai estetik yang lebih baik, margin fasial dari restorasi anterior sering ditempatkan di subgingival → menambah potensi penyakit periodontal
      • Jika dibandingkan restorasi all ceramic, estetik lebih dibawah
      • Biaya lebih mahal
    • Summary Chart

      Untitled

  • ALL-CERAMIC FIXED PARTIAL DENTURES (FPD)

    • Definisi

      • Semua inlay, onlay, veneer, dan mahkota all ceramic adalah beberapa restorasi prostodontik yang paling estetis,
      • karena tidak ada logam yang menghalangi cahaya transmisi, dapat menyerupai struktur gigi asli dengan lebih baik dalam hal warna dan traslusen daripada restorasi-restorasi lainnya.
    • Indikasi

      • Dibutuhkan estetik yang tinggi, dimana restorasi yang lebih konservatif tidak mencukupi
    • Kontraindikasi

      • Jika masih dapat menggunakan restorasi yang lebih konservatif
      • Jarang direkomendasikan untuk gigi geraham
    • Keuntungan

      • Estetika superiornya, transluensi yang sangat baik (mirip dengan struktur gigi asli),
      • respons jaringan umumnya baik.
    • Kerugian

      • Kerugian utama

        • rentan terhadap fraktur, meskipun demikian dapat dikurangi dengan menggunakan teknik ikatan resin.
      • kekuatan restorasi yang berkurang karena tidak adanya substruktur logam penguat.

      • Karena kebutuhan akan lingkar tepi margin tipe shoulder , diperlukan pengurangan gigi yang signifikan pada aspek proksimal dan lingual.

      • pengurangan proksimal dan lingual kurang konservatif jika dibandingakan dengan yang dibutuhkan untuk mahkota logam-keramik.

      • jika preparasi gigi yang tidak memadai tidak dikoreksi, bisa mengakibatkan patah/fraktur

      • Preparasi harus memberikan dukungan porselen di sepanjang tepi insisalnya.

        Oleh karena itu, gigi yang rusak parah tidak boleh direstorasi dengan mahkota keramik

      • Terjadi keausan pada permukaan fungsional gigi asli yang berlawanan dengan mahkota ceramic

        • bruksism→ kontraindikasi

        Untitled

        tidak fit shg karies berulang

        tidak fit shg karies berulang

    • Summary Chart

      Untitled

  • RESIN-RETAINED FIXED PARTIAL DENTURE (FPD)

    • Definisi

      • Populer sejak teknik splinting gigi anterior rahang bawah dengan logam casting berlubang dijelaskan oleh Rochette pada tahun 1973.
    • Tujuan utama

      mengganti gigi yang hilang dengan perlindungan struktur gigi yang maksimal

      pengurangan di lingual, direkatkan dengan resin

      pengurangan di lingual, direkatkan dengan resin

    • Indikasi

      • replacement gigi anterior hilang pada anak-anak dan remaja
      • single posterior teeth
      • short span
      • Abutment yang belum direstorasi
    • Kontraindikasi

      • parafunctional habit
      • alergi nikel
    • Kelebihan

      • membutuhkan pengurangan struktur gigi yang minimal terutama pada gigi abutmen yang utuh & bebas karies.
      • supragingival preparation
    • Kekurangan

      • dibutuhkan modifikasi enamel
      • koreksi ruang susah
      • hanya untuk gigi anterior
    • Summary Chart

      Untitled

  • FIBER-REINFORCED COMPOSITE FIXED PROSTHESES

    • Definisi

      • inovasi alternatif restorasi logam keramik.
      • Restorasi terdiri dari fiber-reinforced composite.
      • Substruktur memberikan kekuatan, dan veneer, karena diproses di laboratorium, menunjukkan sifat fisik dan estetika yang lebih baik daripada restorasi komposit direct

      Untitled

    • Indikasi

      • hasil estetik optimal
      • metal free
      • preparasi abutment konservatid
      • menggunakan teknik adhesive luting

      Untitled

    • Kontraindikasi

      • long span
      • parafunctional habit
      • peminum alcohol

Post a Comment

© Copyright 2019 DENTSIVE: materi dan soal kedokteran gigi

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now